Sragen, Nusragenonline – Tanggal 14 Februari merupakan hari kelahiran KH Hasyim As’ary sang pendiri Nahdlatul Ulama yang juga Rais Akbar PBNU. Untuk mengenang dan meneladani perjuangan Hadratussyaikh, Lembaga Ta’lif Wan Nasr (LTN-PCNU) Kabupaten Sragen mengadakan nonton bareng fil Sang Kiai bertempat di gedung PCNU Sragen, Selasa (14/02/2023).
hadir dalam acara tersebut, Rois Syuriah PCNU Sragen, Sekretaris PCNU Sragen, Ketua Lazisnu, Ketua LTN-NU, Ketua IPNU-IPPNU dan para penonton dari sejumlah lembaga dan banom NU.
Acara nobar bertujuan menumbuhkan kembali rasa cinta nasionalisme terhadp Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), terutama generasi muda. Selain itu, juga sebagai pengulas sejarah perjuangan yang telah dilakukan para santri dan ulama.
Sang Kiai sendiri bercerita tentang kisah hidup dan perjuangan pendiri Nahdlatul Ulama, KH Hasyim Asy’ari yang diperankan Ikranagara harus terkurung di penjara demi keyakinannya. Ketika bebas, KH Hasyim Asy’ari membantu perjuangan Indonesia lewat pemikiran dan ajarannya. Ia berjuang demi kepentingan umat melalui jalan diplomasi hingga sempat masuk ke dalam organisasi bentukan Jepang, sekaligus menjadi ketuanya. (edi)