KARANGMALANG, Nusragenonline — Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kecamatan Karangmalang menggelar Konferensi Anak Cabang (Konferancab) V di Gedung MWC NU Karangmalang, Minggu (14/6).
Acara ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk KH. Musthofa selaku Tanfidziyah MWC NU Karangmalang, KH. Achmad Fauddin, KH. Abdul Qodir, Kristanto, sekretaris PC GP Ansor Kabupaten Sragen. Juga hadir delegasi dari Badan Otonom (Banom) MWC NU Karangmalang.

Konferancab yang diikuti oleh 9 utusan ranting se-Kecamatan Karangmalang ini memiliki beberapa agenda penting, antara lain sidang pleno, sidang penyampaian laporan pertanggungjawaban (LPJ), dan sidang pemilihan ketua PAC serta pembentukan tim formatur. Setiap sidang berlangsung dengan mengedepankan musyawarah mufakat, serta membuka berbagai usulan dan masukan dari peserta.
Sidang pleno pemilihan ketua baru dipimpin oleh Sahabat Kristanto, sekretaris PC GP Ansor Kabupaten Sragen. Hasilnya, Sahabat Lilis Sugiarto kembali terpilih dan ditetapkan sebagai ketua PAC GP Ansor Karangmalang setelah meraih suara terbanyak, yaitu 8 suara dari total 9 suara pimpinan ranting.

“Dengan memperhatikan tata tertib Konferancab dan mempertimbangkan surat rekomendasi masing-masing ranting, Konferensi Anak Cabang ke V Kecamatan Karangmalang menetapkan Sahabat Lilis Sugiarto sebagai Ketua PAC GP Ansor Kecamatan Karangmalang terpilih dengan masa khidmat 2024 – 2027,” terang Sahabat Kristanto.

Setelah terpilih, Sahabat Lilis Sugiarto menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya untuk memimpin kembali PAC GP Ansor Karangmalang.
“Melalui kerja sama dan sinergi yang baik, mari bersama membangun dan meneruskan perjuangan PAC GP Ansor Kecamatan Karangmalang,” ungkap Sahabat Lilis Sugiarto.(Edi)
Trus berhidmah